top of page

Pembukaan Waste Community Accelerator Cohort 3 & Workshop Perencanaan Keuangan


Di penghujung tahun 2021 tim Ocean Plastic Prevention Accelerator (OPPA) meluncurkan program Waste Community Accelerator (WCA) cohort ketiga pada 21 Desember 2021. Kegembiraan dan antusiasme memenuhi ruangan virtual, karena ini merupakan kesempatan pertama di mana para peserta bisa saling bertemu.


Setelah sesi ice breaking, para peserta kemudian diperkenalkan dengan pelatih keuangan Wiwik Erly, yang merupakan pemandu workshop kali ini. Wiwik adalah pelatih bersertifikat International Coaching Federation (ICF) dengan pengalaman lebih dari 1.000 jam terbang. Workshop dimulai dengan sesi breakout untuk membahas tantangan dan kesalahan keuangan terbesar saat menjalankan bisnis bagi para peserta.


Peserta mengalami berbagai tantangan keuangan yang berbeda, mengingat bahwa peserta berada pada tahap yang berbeda-beda di siklus bisnis mereka. Tantangan termasuk pengendalian anggaran, perencanaan keuangan, perpajakan, inventori yang berlebih, dan pelaporan keuangan.


Workshop yang terdiri dari tiga sesi informatif ini bertujuan untuk membantu peserta menangani tantangan keuangan yang mereka sebutkan. Pada sesi pertama, Wiwik memaparkan konsep keuangan seperti inflasi, arus kas, laporan laba rugi, neraca, serta dasar perencanaan keuangan perusahaan. Sesi kedua terdiri dari cara menghitung modal, harga pokok penjualan, dan simulasi pembuatan laporan neraca. Sesi terakhir menginformasikan peserta tentang bagaimana menerjemahkan hasil analisis keuangan ke dalam perencanaan dan keputusan bisnis.


Pada sesi tanya jawab, para peserta terlihat aktif memberikan pertanyaan seputar masalah pengelolaan keuangan yang mereka alami. Sebagai tindak lanjut dari workshop, OPPA juga memfasilitasi konsultasi privat dengan Wiwik jika ada peserta yang ingin lebih mendalami perencanaan dan analisis keuangan mereka masing-masing.


Tim OPPA sangat senang melihat kehadiran dari perwakilan Bank Sampah Estu Jaya, Bank Sampah Larahan Makmur, Bank Sampah Makmur Sejati, Bank Sampah Jubung, Berdikari Plastik Sentosa, Common Seas, Go Forward, iLitterless, TPS3R Bringin Bendo, TPST 3R Karangrejo Bersatu, dan TPST Dadaprejo Mandiri. Nantikan lebih banyak update dari program ini!


10 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
OPPA Final Logo-02.png
bottom of page